• Email Address

    humas@iaidu-asahan.ac.id

MAHASISWA IAIDU ASAHAN KUNJUNGI PERINGATAN ISRA MI’RAJ 1444/2023 DI MASJID AGUNG KISARAN

  • Home
  • MAHASISWA IAIDU ASAHAN KUNJUNGI PERINGATAN ISRA MI’RAJ 1444/2023 DI MASJID AGUNG KISARAN

21 Februari 2023 , Berita Kampus

21 Februari 2023- Pemerintah Kabupaten Asahan menggelar peringatan Isra Mi’raj 1444 H/2023. 10 mahasiswa IAIDU asahan kunjungi Momen peringatan tersebut yang dirayakan di Masjid Agung H. Achmad Bakrie Kisaran, 

Isra Mi’raj adalah peristiwa yang layak dikenang dan direnungkan agar kita bisa menimba lebih banyak hikmah dan ilmu dari sana, yang membantu kita lebih memahami agama. Sebab, pemahaman mendalam tentang agama mengantarkan kita ke tempat tertinggi.

Pada peristiwa tersebut, Nabi Muhammad SAW mengalami dua perjalanan spiritual dalam satu malam. Yakni ia diperjalankan dari Masjidil Haram di Mekkah ke Masjidil Aqsa di Palestina, kemudian diangkat ke langit untuk bertemu dengan Allah SWT.

Dari peristiwa inilah, Nabi kemudian menerima perintah salat 5 waktu yang merupakan dasar dari agama Islam. Peristiwa Isra Mi'raj merupakan peristiwa yang sangat penting bagi umat muslim, karena merupakan salah satu bukti kebenaran ajaran Islam dan kekuasaan Allah SWT. Oleh karena itu, peristiwa ini diperingati setiap tahun pada tanggal 27 Rajab, dengan mengadakan berbagai acara keagamaan, seperti pengajian, pembacaan ayat-ayat Al-Quran, dan lain-lain.

Pada kesempatan ini Bupati Asahan H. Surya, BSc pada pidatonya mengatakan ketauladanan Rasulullah SAW patut kita pedomani dan semoga dalam kegitian ini menjadi salah satu pondasi tercapainaya Visi Kabupaten Asahan yakni Terwujudnya Asahan Yang Religius, Sehat, Cerdas, Dan Mandiri

“Selamat Memperingati Isra Mi'raj Nabi Muhammad Saw 1444 H, semoga dalam memperingati Isra Mi'raj kita jangan sekadar larut dalam acara seremonial saja tapi hendaknya kita dapat mengimplementasikan nilai-nilai dan hikmah yang terkandung di dalamnya.”Ungakpnya

Kegiatan ini bertujuan untuk pembinaan mental serta meningkatkan keimanan dan ketaqwaan serta diharapkan kita dapat meningkatkan karakter insan menuju insan yang berkarakter yang baik. Kegiatan ini diharapkan juga dapat terlaksana dengan baik dan saya berharap dengan kegiatan ini seluruh personil pemerintahan dan masyarakat kabupaten asahan dapat mengambil hikmah serta mencontoh keteladanan Nabi Muhammad Saw

Pada kesempatan ini juga para jama’ah diberikan tausiyah agama oleh Ustadz Prof. Dr. Azhari Akmal Tarigan, M.Ag mengatakan sebagai Ummatnya Nabi Muhammad SAW kita harus mempedomani sifat beliau.Isra Mi’raj  perjalanan spritual luar biasa sekaligus mukjizat tanda kenabian. Puncak isra miraz adalah pertemuan antara Rasulullah dan Allah serta turunlah perintah Shalat.

“Bagi kita umat islam Isra Mi’raj memberikan pelajaran dan keteladanan dan menambah kedekatan serta ketaatan kepada Allah,” katanya.

Ade ilham salah satu mahasiswa IAIDU juga menyampaikan bahwa peringatn ini sebagai ajang peringatan persitiwa isra’ mijrat nabi Muhammad.

“Kegiaatan ini salah satu sarana mendekatkan diri keoada allah dengan nemperbanyak dzikir dan doa dengan berharap ketenangan batiniah, keiklasan dan kesabaran menerima musibah bencana dan mampu bangkit kembali ke arah kehidupan yang lebih baik,” harapnya.