15 Juni 2023 , Berita Kampus
Kamis, 15 Juni 2023 -Tidak terasa, semester ganap sebentar lagi akan berakhir. Artinya, tidak lama lagi mahasiswa IAIDU Asahan akan menghadapi ujian akhir semester (UAS) pada bulan Juli mendatang. Persiapan untuk mengikuti ujian tidak perlu menyita banyak waktu dan membuat Anda stres, dengan menyisakan waktu yang 1 jam perhari mulai dari sekarang kamu akan siap menghadapi ujian akhir semester.
Seputar persiapan para civitas akademika IAIDU Asahan dalam mempersiapkan ujian akhir semester genap ini dijadikan tema oleh Warta Kampus IAIDU Asahan untuk Podcast dengan pembicara Dekan Fakutas Tarbiyah H. Zainal Abidin, S.Ag, M.M moderator Harist Al Muhasiby Irsa di Ruang Warta IAIDU Asahan.
Jika ada dosen pengampuh mata kuliah yang belum menyelesaikan pembahasan atau materinya, Kosma diharapkan bisa berkomunikasi kepada dosen tersebut untuk menyelesaikannya perkuliahan pada minggu tenang. Begitu juga dengan Mahasiswa yang belum menyelesaikan kewajibannya seperti tagihan dikampus segera diselesaikan
H. Zainal Abidin, S.Ag, M.M menyampaiakan beberapa tips mahasiswa untuk mempersiapkan ujian akhir yakni Mulailah belajar lebih awal. Bacalah materi yang dijelaskan di kelas sejak jauh-jauh hari. Bacalah catatan yang berisi materi yang akan diuji secara menyeluruh untuk menyegarkan ingatan dan menghafalkan materi yang sudah dijelaskan oleh dosen. Mengulang-ulang materi sebelum adanya ujian serta surveilah lokasi ujian.
Ia juga mengingatkan kepada mahasiswa IAIDU Asahan untuk merapikan tulisan di lembar jawaban ujian karena terkadang para dosen susah membacanya. Tidak lupa laghi untuk mempersiapkan atribut ujian seperti pakaian almamater peci, rok hitam dan calana hitam dengan baju putihnya.
Adapun keselahan yang fatal pada saat melaksanakan ujian ialah membuat contekan karena itu membuat mahasiswa tidak jujur dengan kemampuannya dan datang terlambat. Jika mahasiswa datang terlambat maka akan mengurangi konsentrasi saat mengerjakan soal ujian. Ungkap H. Zainal Abidin, S.Ag, M.M
Sistem penilian untuk mendapatkan hasi yang baik dan Indeks Prestasi Kumulatif IPK yang baik mahasiswa harus memahami bahwa penilaian tugas 25 %, Kuis 10 %, Ujian Tengah Semester 25%, Ujian Akhir Semester 40% dengan demikian mahasiswa bisa maksimal dengan berbagai sistem penilaian tersebut.
Ia berharap mahasiswa IAIDU belajar dalam persiapan ujian dan terus mengembangkan skill kemampuan baik di akademik dan non akademik semangat dan percaya diri menghadapi UAS, dijamin tidak akan kesulitan dalam mengerjakan soal UAS.