30 November 2023 , Berita Kampus
Kamis, 30 November 2023- Rektor IAIDU Asahan hadiri Acara dzikir dan doa bersama dalam rangka syukuran hari guru nasional ke 78 yang diselenggarakan oleh Yayasan Pesantren Modern Daar Al Uluum Asahan di Aula PMDU.
Tujuan dari kegiatan ini untuk memuliakan guru dan bentuk penghargaan kepada guru-guru yang menjadi pendidik-pendidik sejati yang dapat melahirkan ribuan orang-orang hebat. Sosok teladan yang selalu mendidik dengan penuh kelembutan dan kasih sayang, menebar semangat dan inspirasi bagi sekitarnya, sehingga terlahir orang-orang hebat untuk mewujudkan peradaban Indonesia yang unggul dan mulia.
Rektor IAIDU Asahan Hj. Nilasari Siagian, S.H, S.Pd.I, M.H menyampaikan acara ini mengapresiasi dedikasi para guru yang telah mencerdaskan putra-putri. Para guru menjadi panutan bagi siswa. Tema pada hari guru ke 78 "Bergerak Bersama Rayakan Merdeka Belajar" mencerminkan pentingnya peran guru dalam proses pembelajaran yang berkelanjutan dan memotivasi siswa. Guru sebagai fasilitator pembelajaran tidak hanya mengajarkan pengetahuan, tetapi juga memainkan peran penting dalam membentuk karakter, moralitas, dan kreativitas siswa.
Ketua Umum Yayasan PMDU Asahan Drs. H. A. Muin Isma Nasution menyampaikan terimakasih kepada ketua panitia telah menagadakan dzikir dan doa bersama dalam rangka hari guru nasional ke 78. Peran guru sebagai pilar utama dalam mempersiapkan generasi muda menghadapi tantangan masa depan. Guru bukan hanya pengajar, tetapi juga model perubahan yang memengaruhi bagaimana siswa melihat dunia dan membangun masa depan mereka.Menjadi role model yang positif dan menginspirasi adalah inti dari peran seorang guru dalam membimbing dan menyiapkan generasi muda.
Lanjut Ketua Dewan Pembina Yayasan Pesantren Modern Daar Al Uluum Asahan H. Armyn Simatupang S.H menyampaikan dalam sambutannya Pendidikan memiliki kekuatan luar biasa untuk membentuk masa depan generasi muda dengan memperluas wawasan mereka, mengembangkan kreativitas, dan membimbing mereka untuk menjadi individu yang berintegritas dan memiliki nilai-nilai moral yang kuat. Semangat dan perjuangan para pendidik yang gigih dalam menciptakan lingkungan pembelajaran yang inspiratif dan inklusif sangat berharga dalam mencapai tujuan tersebut.