• Email Address

    humas@iaidu-asahan.ac.id

PELAKSANAAN KEGIATAN PBAK IAIDU ASAHAN T.A. 2022/2023

  • Home
  • PELAKSANAAN KEGIATAN PBAK IAIDU ASAHAN T.A. 2022/2023

26 Oktober 2022 , Berita Umum

Institut Agama Islam Daar Al Uluum (IAIDU) Asahan menyelenggarakan Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) T.A 2022/2023 bagi mahasiswa baru dan mahasiswa angkatan sebelumnya yang tidak dapat mengikuti PBAK di tahun sebelumnya. Kegiatan PBAK diadakan dua gelombang yang mana satu gelombangnya selama dua hari. Dimulai pada tanggal 26 – 29 September 2022.

Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) adalah kegiatan pembekalan bagi mahasiswa baru yang bertujuan untuk memperkenalkan sistem akademik dan pembelajaran serta lembaga yang memiliki ciri dan cara khusus dalam pengelolaannya. Dengan kata lain, pengertian Pengenalan Budaya Akademik dan Kemahasiswaan (PBAK) adalah pengenalan budaya akademik dan kemahasiswaan.

Kegiatan PBAK ini dibuka dengan tilawatil Qur’an oleh Ananda Fatwa Khairuddin mahasiswa Fakultas Dakwah dan Doa oleh  Hamdriansyah mahasiswa Fakultas Syariah. Kemudian dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya dan MARS IAIDU Asahan, laporan ketua  panitia pelaksana serta  penyematan bed nama kepada mahasiswa/i secara simbolis sekaligus sambutan dari Rektor IAIDU Asahan Umi Hj. Nilasari Siagian, SH, S.Pd.I, MH.

Dalam laporannya Ketua Panitia Pelaksana PBAK ASAHAN T.A. 2022/2023, Buya Ismail Nasution, M.Sos selaku Ketua Prodi Komunikasi dan Penyiaran Islam Fakultas Dakwah melaporkan bahwa jumlah peserta yang terdaftar 205 orang dengan jumlah peserta yang hadir sebanyak 187 orang dan sebanyak 18 orang yang tidak hadir.

Untuk itu, Saya berpesan kepada peserta anggaplah kegiatan ini penting bagi diri kita karena kegiatan ini merupakan awal proses perkuliahan bagi kita sebelum memasuki dunia perkuliahan yang sebenarnya. Yang mana Kedisiplinan menjadi kunci utama, baik dalam hal waktu dan atribut perlengkapan peserta  KEGIATAN (PBAK) T.A. 2022/2023. Tanamkan dalam diri bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan yang sangat berarti pada diri kita bukan orang lain, dan tidak mensepelekan hal-hal kecil lainnya.

Ketika kedisiplinan sudah tertempa disini, Insha Allah mudah mudahan cama dan cami melaksanakan kuliah khususnya di akhir cama cami akan mendapatkan prediket prestasi yang memuaskan. Karena kita merasa kuliah sangat penting, tidak ada satu momen yang terlewatkan dalam perkuliahan khusunya momen dalam PBAK ini. Aturan yang dibuat oleh Panitia dijalankan sebagaimana mestinya sesi yang dibuat panitia materi yang disampaikan oleh narasumber kepada peserta semua harus di pahami karena ini merupakan salah satu bentuk latihan bagi kita semua bagaimana nantinya kita bisa disiplin kletika mengikuti proses perkuliahan, tutur beliau.

Dalam sambutannya, Umi Hj. Nilasari Siagian, SH, S.Pd.I, MH selaku Rektor IAIDU Asahan berharap hasil dari kegiatan pbak ini adalah terjalinnya silaturahmi terjalinnya rasa memiliki kampus Institut agama islam ini terjalin rasa diayomi dan saling mengayomi dari para struktural maupun  dosen serta kakak kakak senior Anda sehingga Anda merasa semakin mantap dan yakin bahwa institut agama islam daar uluum inilah salah satu cara Anda untuk menggapai kesuksesan insha Allah dunia akhirat.

Jagalah akhlak Anda, baik di dalam kampus maupun di luar kampus. Karena mulai sekarang anda menyandang dan mencerminkan gambaran IAIDU Asahan. Karena hal pertama yang ditanya ketika anda berbuat buruk adalah itu siapa ?, mahasiswa mana ? Mahasiswa IAIDU naudzubillah.

Untuk itu saya selaku Rektor IAIDU Asahan mengingatkan kepada kita semua untuk menjaga akhlak terutama karena kampus kita adalah kampus yang menjunjung tinggi keilmuan agama islam. Yang mana agama Islam sangat menjunjung tinggi ilmu pengetahuan. Bahkan, dalam kitab suci Alquran yang menjadi penuntun hidup seorang Muslim, ada begitu banyak kata ilmu dengan berbagai bentuk turunan dan penjabarannya.

Perlu ditanamkan, umi tidak perlu mahasiswa yang pintar yang cerdas namun tidak berakhlak. Yang perlu adalah mahasiswa yang pintar, cerdas, bertanggung jawab dan terutama berakhlak.

Dan yang perlu diingat anda semua sudah naik tingkat semua, yang dulunya siswa sekarang sudah menjadi mahasiswa. Sehingga tingkatkan semuanya, baik kedisiplinan dan juga tanggung jawab.

 

Kegiatan pbak ini mengenalkan budaya akademik kampus terutama ada tiga materi wajib yang diikuti sesuai dengan arahan kementrian agama melalui kopertais wilayah ix sumatera utara pada tanggal 31 agustus itu semua perguruan tinggi dilayangkan, yaitu tentang tiga materi.

  1. Materi yang pertama yaitu materi tentang Moderasi Beragama,
  2. Materi yang kedua tentang terorisme dan Radikalisme,
  3. Materi yang ketiga tentang anti korupsi

Kenapa pemerintah mewajibkan materi ini karena anda semua adalah calon cendikiawan yang memiliki pemahaman dasar beragama dalam bernegara.

 

Saya berpesan untuk panitia khususnya panitia mahasiswa bahwa kegiatan ini bukan ajang balas dendam, perlakukanlah adik adik anda dengan kasih sayang dengan simpati tapi tidak boleh tebar pesona untuk mencari tambatan hati, ujar Rektor IAIDU Asahan Umi Hj. Nilasari Siagian, SH, S.Pd.I, MH. (zafia23)