• Email Address

    humas@iaidu-asahan.ac.id

PERAN MAHASISWA DALAM MENSUKSEKAN PEMILU 2024, FAKULTAS TARBIYAH GELAR SEMINAR WAWASAN KEBANGSAAN

  • Home
  • PERAN MAHASISWA DALAM MENSUKSEKAN PEMILU 2024, FAKULTAS TARBIYAH GELAR SEMINAR WAWASAN KEBANGSAAN

2 Januari 2024 , Berita Umum

Minggu, 31 Desember 2023- Silaturahmi dengan anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara dan seminar wawasan  kebangsaan bertemakan “Mengkukuhkan Wawasan Kebangsaan Melalui Peran serta Mahasiswa Mensukseskan  Pemilu 2024’’ yang diselenggarakan oleh Fakutas Tarbiyah IAIDU Asahan dengan peserta 110 di ruang auditorium.

H. Zainal Abidin, S.Ag, M.M menyampaikan terimakasih kepada Hj. Nilasari Siagian, S.H S.Pd.I, M.H Rektor IAIDU Asahan dan H. Darwin, S.Ag, M.AP Anggota DPRD Provinsi Sumatera Utara yang telah menyampatkan hadir dan menjadi pemateri dalam seminar kebangsaan ini.

“saya berterimakasih kepada kedua pemateri semoga denagan adanya seminar ini mahasiswa dapat mensuksekan pemilu 2024. Mahasiswa sebagai salah satu Mitra Pengawasan dapat belajar berpartisipasi pada proses Pemantau Pemilu demi kelangsungan Pemimpin di Masa Depan” ungkapnya

Lanjut Hj. Nilasari Siagian, S.H S.Pd.I, M.H menjelaskan Pemilu merupakan salah satu perwujudan pelaksanaan demokrasi yang pada prinsipnya diselenggarakan sebagai sarana kedaulatan rakyat, sarana partisipasi masyarakat, dan sarana sirkulasi elit kepemimpinan nasional secara langsung, umum, bebas, rahasia, jujur & adil dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila & Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

“Mahasiswa (Perguruan Tinggi) sebagai salah satu Mitra Strategis dalam Pengawasan Pemilu berperan sangat penting pada proses Pengawasan Partisipatif dalam memberikan Informasi Awal , sehingga dapat Mencegah Pelanggaran, kemudian ikut Mengawasi/ Memantau proses Pemilu, dan yang terakhir Melaporkan apabila terjadi indikasi Pelanggaran.” Katanya

Kemudian H. Darwin, S.Ag, M.AP mengatakan dalam konteks kesadaran pemilih pemula. dengan memahami nilai-nilai kesadaran, pemahaman akan hak yang dimiliki, dan pentingnya peran dalam proses pemilihan umum, mahasiswa sebagai generasi penerus diharapkan dapat menjadi pendorong perubahan yang positif dalam kehidupan masyarakat, bangsa, dan negara di masa depan.  Mahasiswa memiliki kesempatan untuk membentuk masa depan yang lebih baik bagi bangsa dan negara.

“Keterlibatan aktif mahasiswa dalam pengawasan pemilu memberikan kontribusi besar terhadap keberlangsungan proses demokrasi yang bersih, transparan, dan akuntabel. Hal ini juga mencerminkan tanggung jawab sosial mahasiswa dalam memastikan keberhasilan proses demokratisasi di negara ini.’’ harapnya