• Email Address

    humas@iaidu-asahan.ac.id

Estafet Kepemimpinan: Pelantikan Terpadu SEMA dan DEMA serta UKM di IAIDU Asahan

  • Home
  • Estafet Kepemimpinan: Pelantikan Terpadu SEMA dan DEMA serta UKM di IAIDU Asahan

3 Juli 2024 , Berita Kampus

IAIDU Asahan menggelar acara pelantikan terpadu untuk Dewan Eksekutif Mahasiswa (DEMA), Senat Mahasiswa (SEMA), dan berbagai Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) sebagai bagian dari perayaan keberhasilan estafet kepemimpinan. Acara ini berlangsung di Auditorium IAIDU Asahan dengan meriah, dihadiri oleh puluhan mahasiswa dan pejabat struktural kampus.

 

Pelantikan kali ini merupakan momen bersejarah yang mengukuhkan para pemimpin baru dalam lingkup mahasiswa IAIDU Asahan. Dalam sambutannya, Rektor IAIDU Asahan, Umi Dr.Hj. Nilasari Siagian, SH, S.Pd.I, MH, menggarisbawahi pentingnya peran DEMA, SEMA, dan UKM dalam mengembangkan potensi mahasiswa serta memajukan kehidupan kampus. UKM IAIDU Asahan dimulai dari UKM warta, UKM Pramuka Racana Abdul Manan-Siti Fatimah, UKM Sanggar Tari Mawardhani, UKM Padus IAIDU Asahan, dan UKM Hadroh.

 

"Kepemimpinan yang baru ini adalah tonggak penting dalam perjalanan mahasiswa di IAIDU Asahan. Saya mengajak seluruh pengurus yang baru dilantik untuk menjalankan amanah ini dengan penuh dedikasi dan tanggung jawab," ujar Dr.Hj. Nilasari Siagian.

                                                                                                                                                                           

Acara ini juga menampilkan penampilan seni dan kebudayaan dari UKM Hadroh dan Padus IAIDU Asahan. Keberagaman kegiatan tersebut menunjukkan kontribusi positif UKM dalam memperkaya kehidupan kampus di luar kegiatan akademik.

 

Para pengurus yang dilantik diharapkan mampu menjadi penggerak positif dalam memajukan aktivitas akademik, sosial, dan kebudayaan di lingkungan kampus. Mereka akan bertugas selama satu tahun ke depan untuk memimpin dan mewakili aspirasi mahasiswa IAIDU Asahan.

 

Diharapkan, kepemimpinan yang baru ini dapat membawa suasana yang lebih dinamis dan harmonis di antara seluruh komponen civitas akademika IAIDU Asahan

 

Acara pelantikan ini ditutup dengan sesi foto bersama antara pengurus DEMA, SEMA, UKM, dan pejabat kampus. Kebersamaan ini menjadi momentum untuk membangun solidaritas dan semangat kepemimpinan yang kuat di kalangan mahasiswa IAIDU Asahan. ( azija ashrafi’aah )

 

#iaiduasahan #tarbiyah #syariah #dakwah