• Email Address

    humas@iaidu-asahan.ac.id

Mahasiswa IAIDU Asahan Kunjungi BC HNI Asahan 1 untuk Pembelajaran Bisnis dan Kewirausahaan

  • Home
  • Mahasiswa IAIDU Asahan Kunjungi BC HNI Asahan 1 untuk Pembelajaran Bisnis dan Kewirausahaan

4 Juni 2024 , Berita Umum

Sebagai bagian dari upaya memperluas wawasan dan keterampilan dalam bidang bisnis dan kewirausahaan, mahasiswa semester IV dari )  Institut Agama Islam Daar Al Uluum Asahan Fakultas Syariah Program Studi Hukum Keluarga Islam (HKI) dan Hukum Ekonomi Syariah (HES) mengadakan kunjungan belajar ke BC HNI Asahan 1.

 

Dalam kunjungan yang diselenggarakan sebagai bagian dari mata kuliah Bisnis dan Kewirausahaan yang diajarkan oleh dosen pengampu, Umi Siti Ameliyah, S.Ag, M.H.I, mahasiswa mendapat kesempatan langka untuk mempelajari praktik bisnis langsung dari sumbernya. Lebih menariknya lagi, kunjungan ini juga mendapat bimbingan langsung dari Rektor IAIDU Asahan, Umi Dr.Hj. Nilasari Siagian, SH, S.Pd.I, MH, yang juga merupakan entrepreneur dan pemilik BC HNI Asahan 1.

 

Selain itu, mahasiswa juga diberi kesempatan untuk berinteraksi dengan alumni terkemuka seperti Nurul Hutapea, S.H., dan Elbi Asnizar, S.Pd.I yang telah sukses dalam dunia bisnis. Mereka tidak hanya berperan sebagai mentor dalam sosialisasi bisnis HNI, tetapi juga memperkenalkan konsep sehat ala thibun nabawi, yang menjadi nilai tambah dalam pemahaman mahasiswa tentang kesehatan dan bisnis.

 

Kunjungan ini tidak hanya memberikan wawasan baru bagi mahasiswa dalam mengelola bisnis, tetapi juga menginspirasi mereka untuk mengembangkan potensi dan kreativitas dalam dunia kewirausahaan. Dengan dukungan penuh dari dosen pengampu, mentor, dan pemilik bisnis yang sukses, mahasiswa diharapkan dapat membawa semangat dan pengetahuan yang diperolehnya ke dalam karir masa depan mereka, serta menjadi penggerak dalam mengembangkan ekonomi berbasis syariah. (azija ashrafi’aah)

 

#iaiduasahan #tarbiyah #syariah #dakwah